PERSATUAN ADALAH TANDA KEMURIDAN KRISTUS

EMBUN ROHANI PAGI DARI KOTA METROPOLITAN JAKARTA
Kamis, 16 Mei 2024
Hari Biasa Paskah VII
Injil : Yoh. 17 : 20 – 26

”Bagaimana dunia percaya bahwa kita adalah murid dari satu Tuhan bila kita tercerai berai dan terpecah-pecahkan? Maka hanya pesatuanlah yang menjadi tanda jelas bahwa kita adalah murid Kristus.”

Pentingnya persatuan ditegaskan kembali oleh Yesus dalam Injil pagi ini: “Aku di dalam mereka dan Engkau di dalam Aku supaya mereka sempurna menjadi satu, agar dunia tahu, bahwa Engkau yang telah mengutus Aku dan bahwa Engkau mengasihi mereka, sama seperti Engkau mengasihi Aku.” ( ayat 23 )

Karena itu, ada beberapa hal yang perlu dipikirkan dan direnungkan yakni:

1) Tetaplah mempertahankan dan bersatu dalam persatuan Gereja Kristus di dunia;

2) Jangan pernah memisahkan diri atau tergoda untuk bergabung dengan aliran dan denominasi baru yang didirikan oleh manusia atas nama Yesus;

3) Bersaksilah kepada dunia bahwa kesayuanmu dengan sesama dalam satu Gereja adalah tanda jelas persatuan murid-murid Kristus.

Ingatlah bahwa perpecahan kekristenan atas alasan apa pun bukan karya Roh Kudus, melainkan karya iblis. Maka jangan tergoda dengan bujukan dan rayuan iblis untuk meninggalkan atau melepaskan diri dari Gereja Kristus.

Selamat beraktivitas untuk para sahabat

Salam, doa dan berkatku ( + ) untuk semua. ( Dari: Mgr. Inno Ngutra : Minnong – Duc in Altum )