MENJADI KABAR GEMBIRA BAGI SESAMA

EMBUN ROHANI PAGI DARI KOTA AMBON MANISE
Rabu, 27 September 2023
Minggu Biasa XXV
Injil : Luk. 9 : 1 – 6

Injil adalah Kabar Gembira dari Allah melalui Yesus kepada kita manusia. Inti kabar gembira itu adalah Allah memberikan Putra Tunggal-Nya untuk menebus dosa-dosa kita agar keselamatan menjadi milik kita. Kabar Gembira ini harus diwartakan kepada semua makluk sesuai dengan pesan-Nya.

Maka tugas kita sebagai murid-murid Yesus sangat jelas dalam Injil pagi ini:
“Dan Ia mengutus mereka untuk memberitakan Kerajaan Allah m dan untuk menyembuhkan orang.” ( ayat 2 )

Dengan demikian, Yesus ingin agar:

1) Kita harus mewartakan Kabar Gembira atau Kerajaan Allah kepada sesama di sekitar kita;

2) Kabar Gembira itu bukan hanya lewat kata-kata, melainkan terlebih harus melalui perbuatan baik;

3) Tidak cukup hanya menjadi seorang pewarta kabar gembira, melainkan terlebih harus menjadikan dirimu kabar gembira itu sendiri.

Intinya jadilah sumber kabar gembira dan sukacita bagi sesamamu.

Selamat beraktivitas untuk para sahabat

Salam, doa dan berkatku ( + ) untuk semua. ( Dari: Mgr. Inno Ngutra : Minnong – Duc in Altum )