TIGA DOMBA YANG MENERIMA SAKRAMEN KRISMA DI PUSAT PAROKI WABAR

Berapa pun jumlahmu tapi Aku, Gembalamu yang harus mendatangimu.” Dimikianlah janjiku kepada domba-domba kecil yang kukunjungi tahun lalu.

Kalau kemarin rombongan dan saya telah memuaskan rindu 30 tahun domba-domba kecil terhadap Sang Gembala, maka kini walaupun hanya ada 3 Krismawan, tapi rombongan dan saya menempuh perjalanan panjang dengan biaya yang mahal hanya untuk melayani mereka. Tuhan berfirman, ” Sang Gembala itu meninggalkan yang 99 ekor di padang dan pergi mencari seekor yang tersesat itu. Setelah menemukannya, ia pun pulang dan mengadakan pesta untuk mensyukurinya.”

Menyaksikan raut wajah yang haru tapi gembira maka sebagai gembala aku pun bersukacita karena bisa hadir di tengah-tengah domba-domba kecil ini. Tinggal bersama mereka, makan apa yang mereka makan, dan meyaksikan wajah-wajah polos mereka, maka hanya kubersyukur karena Tuhan menghadirkan mereka di sepanjang kegembalaanku.

Aku hanya berharap, semoga Tuhan memberiku kesehatan, umur panjang serta mengirim orang-orang baik, yang akan memungkinkanku untuk mengunjungi dan bertemu dengan domba-domba kecil ini baik di pulau terpencil, pegunungan dan lembah sepi di seluruh wilayah Keuskupan Amboina, yang terbentang dari Maluku Utara sampai pulau terluar perbatasan Australia dan Timur Leste.

Doakanlah aku para sahabat
( Mgr. Inno Ngutra )