EMBUN ROHANI PAGI DARI KOTA ROMA, ITALIA
Rabu, 06 September 2023
Minggu Biasa XXII
Injil : Luk. 4 : 38 – 44
Dalam setiap doa penyembuhan yang diawali dengan misa dan adorasi, Romo Vikjenku selalu mengajak umat untuk melangkah ke hadapan para Romo yang akan menjamah mereka dengan penuh iman. Katanya: ” Kalau dulu Yesus menyembuhkan semua sakit dan penyakit maka saat ini juga Ia akan melakukan hal yang sama untukmu.” Ajakan ini didasarkan pada keyakinan bahwa Yesus adalah Tuhan sehingga Ia mampu menyembuhkan kita.
Ajakan di atas didasarkan pada keyakinan akan Injil pagi ini. Dikisahkan: ” Ketika matahari terbenam, semua orang membawa kepada-Nya orang-orang sakitnya, yang menderita bermacam-macam penyakit. Iapun meletakkan tangan-Nya atas mereka masing-masing dan menyembuhkan mereka.” ( ayat 40 )
Karena itu, percayalah bahwa:
1) Yesus adalah Tuhan yang mampu menyembuhkan semua sakit dan penyakit yang Anda derita saat ini;
2) Mintalah penyembuhan dari-Nya dengan penuh iman dan keyakinan bahwa engkau pasti disembuhkan;
3) Nantikanlah pertolongan dan jamahan Tuhan dengan sabar dan dalam suasana doa dan harapan pada Tuhan.
Akhirnya yakinlah bahwa kalau dulu Yesus pernah menyembuhkan semua sakit dan penyakit, maka nanti dan sekarang pasti Ia dapat melakukannya untukmu.
Selamat beraktivitas untuk para sahabat
Salam, doa dan berkatku ( + ) untuk semua. ( Dari: Mgr. Inno Ngutra : Minnong – Duc in Altum )