INSPIRASI PAGI FIRMAN TUHAN MINGGU BIASA II: PEMBUKAAN PEKAN DOA SEDUNIA UNTUK PERSATUAN ORANG KRISTEN
Minggu, 18 Januari 2026
Injil: Yoh. 1 : 29 – 34
Kabar Baik dari Tuhan pagi untukmu:”Dalam keadaan apa pun tetaplah berkomitmen menjadi saksi yang benar, jujur dan rendah hati, walaupun demi nilai-nilai ini, engkau mungkin akan direndahkan, dimusuhi bahkan diancam. Ingatlah bahwa raga orang benar dan jujur boleh mati tapi spiritnya tetap hidup dan menjadi warisan saman.”
kata
Dalam injil hari ini Yohanes tampil sebagai saksi yang benar, jujur dan rendah hati; “Pada keesokan harinya Yohanes melihat Yesus datang kepadanya dan ia berkata: “Lihatlah Anak domba Allah, yang menghapus dosa dunia. Dialah yang kumaksud ketika kukatakan: Kemudian dari padaku akan datang seorang, yang telah mendahului aku, sebab Dia telah ada sebelum aku.”( ayat 29 – 30 )
Pesan suci hari ini bagimu:
- Tetaplah berdiri tegak mempertahankan nilai-nilai kemanusiaan seperti kejujuran, kebenaran dan keadilan;
- Jangan tergoda untuk menodai nilai-nilai di atas hanya karena kepentingan sesaat, pun karena paksaan dan ancaman;
- Sebarkan dan berilah kesaksian yang benar sesuai dengan apa yang engkau lihat, dengar dan saksikan.
Ingatlah bahwa engkau tak pernah kalah sekalipun karena demi mempertahankan kebenaran, keadilan dan kejujuran, engkau dihina dan direndahkan.
Selamat berhari Minggu untuk para sahabat.
Salam, doa dan berkatku ( + ) untuk semua. ( Dari: Mgr. Inno Ngutra : Minnong – Duc in Altum )










