EMBUN ROHANI PAGI DARI KOTA TOBELO, MALUKU UTARA
Selasa, 28 November 2023
Minggu Biasa XXXIV
Injil : Luk. 21 : 5 – 11
Munculnya beragam aliran dan denominasi baru yang menamai diri Kristen selalu mengklaim diri sebagai yang benar dan dikehendaki Tuhan, diinspirasikan oleh wahyu dan Roh Kudus dan dibenarkan dengan ayat Kitab Suci, walaupun semuanya itu didirikan oleh oknum tertentu atas nama Yesus.
Pada zaman-Nya, Yesus sudah mengingatkan para pengikut-Nya bahwa nabi dan gereja palsu akan muncul marak mengatasnamakan Diri-Nya, tapi Ia sendiri sudah mengingatkan kita:“Waspadalah, supaya kamu jangan disesatkan. Sebab banyak orang akan datang dengan memakai nama-Ku dan berkata: Akulah Dia, dan: Saatnya sudah dekat. Janganlah kamu mengikuti mereka.” ( ayat 8 )
Karena itu sebagai tindakan pencegahan, inilah yang harus Anda perbuat yakni:
1) Bertanyalah tentang siapa pendiri Gerejamu; Entahkah Gereja di mana Anda menjadi anggotanya saat ini memang didirikan oleh Yesus atau oleh manusia atas nama Yesus?
2) Tetaplah menjadi anggota Gereja yang didirikan oleh Yesus dengan ciri khasnya yang jelas, yakni: Satu, Kudus, Katolik dan Apostolik.
3) Lakukanlah perbuatan baik sebagai bukti dan buah-buah imanmu.
Akhirnya ingatlah pesan Mgr. Fulton Sheen: “Jika Anda belum menjadi anggota sebuah Gereja Kristen sehingga sekarang mencari Gereja yang benar, maka temukanlah Gereja yang paling dibenci dan tidak pernah kompromi dengan dunia dengan segala tuntutan dan rayuannya alias Gereja yang paling dibenci oleh dunia. Dan, Gereja itu adalah Gereja Katolik.”
Selamat beraktivitas untuk para sahabat
Salam, doa dan berkatku ( + ) untuk semua. ( Dari: Mgr. Inno Ngutra : Minnong – Duc in Altum )