REFLEKSI SINGKATHARI RAYA NATAL( Yoh. 1 : 1 - 18 )Senin, 25 Desember 2023 Beberapa…
EMBUN ROHANI PAGI DARI KOTA SAUMLAKI, KEPULAUAN TANIMBAR
Selasa, 31 Desember 2024
Masa Natal
Injil: Yoh. 1 : 1 – 18
“Natal adalah peristiwa Allah membiarkan Diri-Nya ditemui dalam rupa manusia, yakni Yesus. Ia datang dan tinggal di antara kita bahkan di dalam hati setiap manusia, entahkah keberadaan-Nya diakui dan diimani atau tidak oleh manusia ciptaan-Nya.”
Turunnya Allah dan tinggal di antara kita itu dikisahkan dalam kisah Injil hari ini:”Firman itu telah menjadi manusia, dan diam di antara kita, dan kita telah melihat kemuliaan-Nya, yaitu kemuliaan yang diberikan kepada-Nya sebagai Anak Tunggal Bapa, penuh kasih karunia dan kebenaran.” ( ayat 14 )
Pelajaran penting bagi kita di hari ini adalah:
1) Allah itu Ada dan Dia sangat Mahakuasa, namun tak kelihatan bukan karena Ia tidak mau ditemui, tapi karena keterbatasan manusiawi kita untuk melihat-Nya;
2) Allah itu membiarkan Diri-Nya ditemui dalam rupa manusia Yesus, yang lahir di kandang Betlehem dan sekarang lahir kembali dan tinggal di dalam hati kita sebagai Betlehem yang baru;
3) Penyertaan Allah sempurna kepada setiap dari kita walaupun kadang kita mengalami badai dan gelombang kehidupan. Namun satu yang pasti bahwa Ia masih memberi nafas hidup sampai hari terakhir di tahun 2024 ini.
Akhirnya tinggalkan masa lalumu dan songsonglah masa depan dengan penuh cinta dan harapan bahwa Tuhan pasti menyertaimu.
Selamat menyongsong malam perpisahan tahun untuk para sahabat.
Salam, doa dan berkatku ( + ) untuk semua. ( Dari: Mgr. Inno Ngutra : Minnong – Duc in Altum )
EMBUN ROHANI PAGI DARI KOTA AMBON MANISEJumat, 14 Maret 2024Hari Biasa Pekan I PrapaskahInjil: Mat.…
Siraman Rohani: Stasi Morotai Jaya: Cendana, 13 Maret 2025_Kamis Prapaskah IWarna Liturgi: UNGUBcan I:T.Est 4:10a.10c-12.17-19Bacaan…
EMBUN ROHANI PAGI DARI KOTA AMBON MANISEKamis, 13 Maret 2025Hari Biasa Pekan I PrapaskahInjil: Mat.…
EMBUN ROHANI PAGI DARI KOTA SURABAYARabu, 12 Maret 2025Hari Biasa Pekan I PrapaskahInjil: Luk. 11…
EMBUN ROHANI PAGI DARI KOTA SURABAYASelasa, 11 Maret 2025Hari Biasa Pekan I PrapaskahInjil: Mat. 6…
DAILY WORDS, MINGGU, 09 MARET 2025HARI MINGGU PRAPASKAN IBY RP. PIUS LAWE, SVD BACAAN I…