EMBUN ROHANI PAGI DARI KOTA METROPOLITAN JAKARTARabu, 15 November 2023Minggu Biasa XXXIIInjil : Luk. 17…
EMBUN ROHANI PAGI DARI KOTA METROPOLITAN JAKARTA
Rabu, 13 November 2024
Injil: Luk. 17 : 11 – 19
“Banyak di antara kita berjuang untuk menyembuhkan sakit dan penyakit di dalam tubuh, tapi hanya sedikit yang serius berusaha untuk menyelamatkan jiwanya. Karena itu ingatlah yang satu ini: Pada saat kematian, tubuh/badanmu akan hancur dan kembali ke tanah, tapi hanya jiwa/rohmu yang menghadapi pengadilan Ilahi.”
Pagi ini kita menemukan kebenaran pernyataan di atas dalam pengalaman sepuluh orang kusta yang disembuhkan, namun hanya kepada satu orang yang bersyukur, Yesus katakan :“Berdirilah dan pergilah, imanmu telah menyelamatkan engkau.” ( ayat 19 )
Karena itu agar kita terdorong dan rela mengampuni maka:
1) Perbiasakanlah mulutmu untuk mengucap syukur dan terima atas segala sesuatu yang Tuhan anugerahkan kepadamu setiap hari dan setiap saat;
2) Berjuang untuk sehat dan sembuh itu adalah keharusan, tapi keselamatan bisa didapatkan juga lewat ketabahan mengalami sakit dan derita selama hidup bila itu Tuhan kehendaki. Itulah salib;
3) Obat menyembuhkan tubuh/raga yang sakit, tapi hanya iman dan perbuatan baiklah yang dapat menjadi dasar keselamatan jiwa dan rohmu.
Akhirnya, semoga saja di dalam hidup Anda memiliki tubuh yang sehat dan di akhirat jiwamu terselamatkan.
Selamat beraktivitas untuk para sahabat.
Salam, doa dan berkatku ( + ) untuk semua. ( Dari: Mgr. Inno Ngutra : Minnong – Duc in Altum )
EMBUN ROHANI PAGI DARI KOTA AMBON MANISEKamis, 14 November 2024Injil: Luk. 17 : 20 -…
EMBUN ROHANI PAGI DARI KOTA METROPOLITAN JAKARTASelasa, 12 November 2024Injil: Luk. 17 : 7 -…
EMBUN ROHANI PAGI DARI KOTA METROPOLITAN JAKARTASenin, 11 November 2024Injil: Luk. 17 : 1 -…
REFLEKSI SINGKAT FIRMAN TUHAN DARI KOTA METROPOLITAN JAKARTAMINGGU BIASA XXXII: Minggu, 10 November 2024Injil: Mrk.…
EMBUN ROHANI PAGI DARI KOTA METROPOLITAN JAKARTASabtu, 09 November 2024Injil: Yoh. 2 : 13 -…
EMBUN ROHANI PAGI DARI KOTA METROPOLITAN JAKARTAJumat, 08 November 2024Injil: Luk. 16 : 1 -…