EMBUN ROHANI PAGI DARI KOTA TOBELO, MALUKU UTARASelasa, 28 November 2023Minggu Biasa XXXIVInjil : Luk.…
EMBUN ROHANI PAGI DARI KOTA METROPOLITAN JAKARTA
Sabtu, 27 Januari 2024
Masa Biasa
Injil : Mrk. 4 : 35 – 41
“Banyak orang terombang ambing oleh gelombang kehidupan karena mereka tidak mau membangunkan Yesus dengan doa mereka, atau pun kalau mereka sudah membangunkan-Nya, tapi mereka kurang yakin akan kuat kuasa-Nya untuk meredakan gelombang kehidupan itu.”
Pengalaman ketakutan karena terombang ambingnya perahu para murid di danau Galilea menyadarkan mereka bahwa Yesus ada di dalam perahu mereka. Maka mereka pun meminta pertolongan kepada-Nya. Dikisahkan:“Pada waktu itu Yesus sedang tidur di buritan di sebuah tilam. Maka murid-murid-Nya membangunkan Dia dan berkata kepada-Nya: “Guru, Engkau tidak perduli kalau kita binasa?” ( ayat 38 )
Karena itu, inilah yang harus Anda miliki dan perbuat yakni:
1) Sadarlah bahwa Yesus tak pernah meninggalkanmu sekalipun engkau berkali-kali mengusir-Nya dengan dosa-dosamu;
2) Percayalah bahwa Ia memilki kuasa untuk melakukan semua hal yang engkau perlukan;
3) Berlarilah dan meminta pertolongan-Nya setiap kali badai dan gelombang masalah menghantammu.
Akhirnya percayalah bahwa kalau dulu Yesus mampu meredakan badai dan gelombang di danau Galilea sehingga para murid dapat berlayar dengan tenang ke tepian maka Ia pun mau untuk meredakan setiap badai dan gelombang kehidupan yang Anda alami saat ini.
Selamat berakhir pekan untuk para sahabat
Salam, doa dan berkatku ( + ) untuk semua. ( Dari: Mgr. Inno Ngutra : Minnong – Duc in Altum )
EMBUN ROHANI PAGI DARI KOTA MUTIARA DOBOJumat, 22 November 2024Injil: Luk. 19 : 45 -…
EMBUN ROHANI PAGI DARI STASI FERUNI, PULAU TRANGAN, ARU SELATANKamis, 21 November 2024Injil: Luk. 19…
EMBUN ROHANI PAGI DARI STASI SALAREM, KEPULAUAN ARURabu, 20 November 2024Injil: Luk. 19 : 11…
Selasa, 19 November 2024Injil: Luk. 19 : 1 - 10 EMBUN ROHANI PAGI DARI STASI…
EMBUN ROHANI PAGI DARI STASI BELTUBUR, KEPULAUAN ARUSenin, 18 November 2024Injil: Luk. 18 : 35…
DAILY WORDS, MINGGU, 17 NOVEMBER 2024HARI MINGGU DALAM PEKAN BIASA XXXIIIBY RP. PIUS LAWE, SVD…