Categories: Embun PagiRenungan

SALAH DAN DOSA AKAN SELALU MENGUSIK RASA DAN HIDUPMU

EMBUN ROHANI PAGI DARI KOTA AMBON MANISE
Kamis, 28 September 2023
Minggu Biasa XXV
Injil : Luk. 9 : 7 – 9

Bila kesalahan dan dosa kita sembunyikan maka hati dan pikiran tidak akan tenang. Cemas dan khawatir akan mengusik rasa sepanjang hidup kita.

Perasaan terkejar oleh rasa salah dan berdosa seperti itulah yang dikisahkan dalam Injil pagi ini: “Herodes, raja wilayah, mendengar segala yang terjadi itu dan iapun merasa cemas, sebab ada orang yang mengatakan, bahwa Yohanes telah bangkit dari antara orang mati.” ( ayat 7 )

Karena itu, bila engkau melakukan salah dan dosa maka:

1) Akuilah dengan jujur dan mohonlah maaf dari dia/mereka yang telah Anda lukai atau khianati;

2) Hampirilah kamar pengakuan dan mohonlah ampunan Tuhan atas salah dan dosamu;

3) Lakukanlah perbuatan baik kepada mereka yang telah Anda rugikan karena salah dan dosamu.

Akhirnya, lebih baik terluka karena jujur daripada senang dan bahagia semu karena sebuah kebohongan.

Selamat beraktivitas untuk para sahabat

Salam, doa dan berkatku ( + ) untuk semua. ( Dari: Mgr. Inno Ngutra : Minnong – Duc in Altum )

keuskupan amboina

Recent Posts

MENOLAK KEBAIKAN DAN MEMBINASAKAN ORANG BAIK

EMBUN ROHANI PAGI DARI KOTA MUTIARA DOBOJumat, 22 November 2024Injil: Luk. 19 : 45 -…

5 hours ago

SADAR DAN BERTOBATLAH SEBELUM ORANG LAIN MENANGISIMU

EMBUN ROHANI PAGI DARI STASI FERUNI, PULAU TRANGAN, ARU SELATANKamis, 21 November 2024Injil: Luk. 19…

1 day ago

KEMBANGKANLAH TALENTAMU

EMBUN ROHANI PAGI DARI STASI SALAREM, KEPULAUAN ARURabu, 20 November 2024Injil: Luk. 19 : 11…

2 days ago

TUHAN SEDANG MENCARIMU

Selasa, 19 November 2024Injil: Luk. 19 : 1 - 10 EMBUN ROHANI PAGI DARI STASI…

3 days ago

MEMOHON KEPADA TUHAN DENGAN PENUH IMAN

EMBUN ROHANI PAGI DARI STASI BELTUBUR, KEPULAUAN ARUSenin, 18 November 2024Injil: Luk. 18 : 35…

4 days ago

PEKA MEMBACA TANDA-TANDA ZAMAN

DAILY WORDS, MINGGU, 17 NOVEMBER 2024HARI MINGGU DALAM PEKAN BIASA XXXIIIBY RP. PIUS LAWE, SVD…

5 days ago