EMBUN ROHANI PAGI DARI KOTA TERNATERabu, 02 Agustus 2023Minggu Biasa XVIIInjil : Mat. 13 :…
EMBUN ROHANI PAGI DARI KOTA ROMA, ITALIA
Jumat, 08 September 2023
Pesta Kelahiran Sta. Perawan Maria
Injil : Mat. 1 : 1 – 16. 18 – 23
Tentunya Allah itu Mahakuasa sehingga Ia dapat bersabda saja maka Putra-Nya turun ke dunia. Namun atas cara yang istimewa, Allah memilih jalan atau cara manusiawi yakni memilih dan menyiapkan rahim seorang wanita yang terberkati, yakni Maria untuk mengandung dan melahirkan Yesus Putra-Nya.
Hari ini ketika kita merayakan hari lahir Santa Perawan Maria, maka kita diingatkan bahwa;
1) Maria adalah seorang manusia seperti kita namun dipilih dan dikuduskan oleh Allah untuk mengandung dan melahirkan Yesus Putra-Nya;
2) Yesus pasti sangat menghormati Maria Bunda-Nya lebih dari semua yang menghormatinya. Karena itu jangan di satu pihak engkau menghujatnya tapi di lain pihak engkau menyanjung Yesus sebagai Juruselamatmu, karena sanjunganmu pasti tidak berkenan kepada Yesus, putra Maria;
3) Maria diberikan oleh Yesus dari tiang gantungan menjadi bunda kita para pengikut-Nya. Karena itu, bila engkau tidak memanggil Maria Bundamu, lalu sebenarnya engkau pengikut siapa?
Akhirnya hanya mengingatkanmu bahwa mungkin engkau tidak menghormati Maria sebagai Bundamu, tapi bila engkau menghujatnya maka tidak mungkin engkau diizinkan Yesus masuk ke surga di mana Bunda-Nya Maria berada.
Selamat beraktivitas untuk para sahabat
Salam, doa dan berkatku ( + ) untuk semua. ( Dari: Mgr. Inno Ngutra : Minnong – Duc in Altum )
Dari Stasi Pinggiran St. Petrus Kalar-Kalar, Aru Selatan Barat “Ketika ada jedah lagu, tiba-tiba gadis…
EMBUN ROHANI PAGI DARI KOTA MUTIARA DOBOJumat, 22 November 2024Injil: Luk. 19 : 45 -…
EMBUN ROHANI PAGI DARI STASI FERUNI, PULAU TRANGAN, ARU SELATANKamis, 21 November 2024Injil: Luk. 19…
EMBUN ROHANI PAGI DARI STASI SALAREM, KEPULAUAN ARURabu, 20 November 2024Injil: Luk. 19 : 11…
Selasa, 19 November 2024Injil: Luk. 19 : 1 - 10 EMBUN ROHANI PAGI DARI STASI…
EMBUN ROHANI PAGI DARI STASI BELTUBUR, KEPULAUAN ARUSenin, 18 November 2024Injil: Luk. 18 : 35…