Categories: Embun Pagi

DERITA DI DUNIA DEMI YESUS, SELAMAT DI AKHIRAT KARENA YESUS

EMBUN ROHANI PAGI DARI KOTA ROMA, ITALIA
Minggu, 03 September 2023
Minggu Biasa XXII
Minggu Kitab Suci Nasional
Injil : Mat. 16 : 21 – 27

Tentunya derita fisik, sakit dan penyakit yang menyerang tubuh, hendaknya dihindari. Namun bagaimana dengan penganiayaan, ancaman dan derita karena iman akan Yesus?

Pagi ini Yesus menguatkan kita semua yang menderita karena Dia ketika berkata: ” Setiap orang yang mau mengikut Aku, ia harus menyangkal dirinya, memikul salibnya dan mengikut Aku. Karena barangsiapa mau menyelamatkan nyawanya, ia akan kehilangan nyawanya; tetapi barangsiapa kehilangan nyawanya karena Aku, ia akan memperolehnya.” ( ayat 24 dan 25 )

Karena itu, semoga sebagai pengikut Yesus, kita harus:

1) Percaya bahwa Yesus akan menyelamatkan dan memberikan anugrah kehidupan kekal kepada kita semua yang mengimani-Nya;

2) Tetaplah kuat, sabar dan tabah dalam setiap derita yang Anda alami karena imanmu akan Yesus;

3) Jadilah contoh bagi orang lain dalam hal mempertahankan imanmu akan Yesus.

Akhirnya jangan pernah khawatir jika di dunia ini engkau berkorban demi Yesus, maka pasti di akhirat Ia akan menganugerakan keselamatan kepadamu.

Selamat berhari Minggu untuk para sahabat

Salam, doa dan berkatku ( + ) untuk semua. ( Dari: Mgr. Inno Ngutra : Minnong – Duc in Altum )

keuskupan amboina

Recent Posts

“BAPA USKUP, BOLEHKAH MEMBELI “UKULELE”UNTUK KAMI?”

Dari Stasi Pinggiran St. Petrus Kalar-Kalar, Aru Selatan Barat “Ketika ada jedah lagu, tiba-tiba gadis…

6 hours ago

MENOLAK KEBAIKAN DAN MEMBINASAKAN ORANG BAIK

EMBUN ROHANI PAGI DARI KOTA MUTIARA DOBOJumat, 22 November 2024Injil: Luk. 19 : 45 -…

15 hours ago

SADAR DAN BERTOBATLAH SEBELUM ORANG LAIN MENANGISIMU

EMBUN ROHANI PAGI DARI STASI FERUNI, PULAU TRANGAN, ARU SELATANKamis, 21 November 2024Injil: Luk. 19…

2 days ago

KEMBANGKANLAH TALENTAMU

EMBUN ROHANI PAGI DARI STASI SALAREM, KEPULAUAN ARURabu, 20 November 2024Injil: Luk. 19 : 11…

3 days ago

TUHAN SEDANG MENCARIMU

Selasa, 19 November 2024Injil: Luk. 19 : 1 - 10 EMBUN ROHANI PAGI DARI STASI…

4 days ago

MEMOHON KEPADA TUHAN DENGAN PENUH IMAN

EMBUN ROHANI PAGI DARI STASI BELTUBUR, KEPULAUAN ARUSenin, 18 November 2024Injil: Luk. 18 : 35…

5 days ago